Safelink

Cara Menjahit Dengan Metode Tusuk Feston

Cara Menjahit Dengan Metode Tusuk Feston

Website Edukasi - Tusuk Feston merupakan salah satu tusuk dasar menjahit yang paling sering digunakan untuk menjahit beraneka macam kerajinan dari kain flanel seperti hiasan pensil, boneka, hisan sandal, gantungan kunci maupun handphone. Dalam pembuatan kerajinan dari kain flanel, tusuk feston biasanya juga dikombinasikan dengan tusuk jelujur dan tusuk tikam jejak.

Oleh karena itu, kemampuan dasar menjahit dengan tusuk feston ini harus dimiliki oleh setiap orang yang ingin mempelajari cara membuat kerajinan flanel. Untuk mengawali kegiatan menjahit, pertama-tama siapkan dua lembar potongan kain flanel yang akan di jahit, jarum jahit tangan, benang jahit, serta gunting kecil.

Memulai Jahitan

Proses menjahitnya dimulai dengan membuat tusukan pada lembaran pertama kain flanel dan lembaran kedua dengan arah tusukan dari bawah ke atas. Selanjutnya tarik benang secara perlahan, posisikan bagian panjang benang berada disebelah kanan. Fungsi dari tusukan ini adalah untuk menyembunyikan simpul benang. Berikutnya ulangi lagi dengan membuat jahitan serupa dari bawah keatas dengan arah dari kiri ke kanan atau berlawanan dengan arah jarum jam.

Cara menjahit metode tusuk feston :

a.Siapkan potongan kain flanel yang akan di jahit


b. Mulai dengan tusukan pada lembar atas flanel...


c.  Lakukan seperti foto... tusukan kedua pada lembar flanel bawah dengan arah tusukan, dari bawah ke atas


d. Tariiikk... posisi benang panjang ada di sebelah kanan.... (kiri di foto). Tusukan awal ini untuk menyembunyikan simpul benang....


e. Selanjutnya lebih gampang... Tinggal tusuk tembus ke bawah...


f. Taruh benang di bawah jarum...tarik lagi... begitu seterusnya. Jahitan dari kiri ke kanan atau melawan arah jarum jam...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

0 Response to "Cara Menjahit Dengan Metode Tusuk Feston"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel


Like this blog? Keep us running by whitelisting this blog in your ad blocker.

This is how to whitelisting this blog in your ad blocker.

Thank you!

×